Cara Mudah Daftar Tokopedia Paylater dan Syaratnya

Related Articles

Tokopedia sebagai salah satu e-commerce yang merajai pasar digital di Indonesia terus memeberikan pelayanan yang terbaik bagi penggunanya. Kebutuhan belanja online semakin meningkat. Hingga banyak bermunculan paylater sebagai metode pembayarannya. Berikut cara yang dapat kalian lakukan untuk daftar Tokopedia Paylater.

Indodana X Tokopedia Paylater merupakan salah satu metode pembayaran berupa pinjaman. Metode pembayaran ini merupakan hasil kerja sama Tokopedia dan Indodana. Sama halnya dengan pembayaran kredit lainnya, sistem pembayaran Tokopedia Paylater juga sama.

Metode pembayaran Indodana X Tokopedia memberikan limit sebesar 500 ribu hingga 25 juta rupiah. Limit ini akan terus bertambah seiring dengan transaksi yang kalian lakukan di Tokopedia. Jadi tetap pergunakan dengan bijak ya!

Syarat Mendaftar

Sebelum mendaftar Tokopedia Paylater perhatikan syarat-syarat berikut.

  • Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 21-50 tahun.
  • Memiliki tanda pengenal yang sah, khususnya KTP.
  • Usia minimal pengguna adalah 21 tahun.
  • Memiliki rekening pribadi yang berusia lebih dari 3 bulan.
  • Sudah bekerja lebih dari 3 bulan dan memiliki penghasilan tetap.
  • Alamat tempat tinggal dan kantor dapat dihubungi.

Itulah persyaratan yang harus kalian penuhi sebelum mendaftar Tokopedia Paylater.

Cara Daftar Tokopedia Paylater

Untuk menggunakan layanan Tokopedia Paylater kalian juga harus memiliki akun Indodana. Ikuti langkah mudah berikut untuk mendfatar Tokopedia Paylater.

  1. Jika kalian belum mempunyai aplikasi Indodana install terlebih dahulu di sini.
  2. Buka aplikasi Indodana.
  3. Tekan ‘Lengkapi Formulir’ berwarna kuning pada halaman utama.
  4. Isi data pribadi kalian, alamat, domisili dan kontak darurat keluarga inti pada kolom yang tersedia.
  5. Tekan ‘Lanjut’ jika sudah selesai.
  6. Isikan nama perusahaan atau informasi pekerjaan kalian. Lalu tekan ‘Lanjut’ jika sudah selesai.
  7. Upload foto KTP pada potret yang tersedia.
  8. Upload foto diri dan KTP pada potret yang tersedia.
  9. Lalu tekan ‘Selesai’

Setelah pendaftaran selesai kalian bisa langsung menggunakan layanan ini pada aplikasi Tokopedia. Itulah cara mudah daftar Tokopedia Paylater

Sangat mudah bukan untuk menggunakanmetode pembayaran ini. Tetap ingat pemabayaran jatuh tempo setiap bulannya untuk menghindari denda keterlambatan. Itulah cara mudah yang dapat kalian lakukan untuk mendaftar Tokopedia Paylater. Semoga membantu!

More on this topic

Comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

Advertisment

Popular stories