Pesona Pantai Selatan, Recommended 18 Hidden Beach Jogja!

Related Articles

Pantai Wohkudu

Hidden beach Jogja satu ini sangat cocok bagi anda yang ingin mencari ketenangan. Terletak di Kecamatan Panggang, Gunung Kidul, Pantai Wohkudu memiliki pesona dan keindahan yang berbeda dengan pantai-pantai lain di Yogyakarta.

Mercusuar di Pantai Pandansari

Namun siapkan tenaga ekstra karena Anda harus melewati ratusan anak tangga melingkar menuju puncak. Pantai Pandansari di Bantul merupakan satu-satunya pantai di Yogyakarta yang memiliki mercusuar dengan ketinggian yang menjulang lebih dari 30 meter. Mercusuar yang didirikan pada tahun 1997 ini terbuka bagi pengunjung untuk didaki.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Bantul 24 Jam (@bantul24jam)

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Ari Lumbung (@arilumbung)

Pantai Timang

Bukan rahasia lagi jika di Kabupaten Gunung Kidul terdapat banyak pantai yang indah, hidden beach Jogja kali ini adalah Pantai Timang yang terletak 35 kilometer sebelah selatan Wonosari. Pemandangan deburan ombak yang menghantam tebing dan bebatuan di sini sungguh menakjubkan. Pengunjung bisa menguji nyali dengan menyeberang ke Pulau Watu Panjang menggunakan ‘kereta gantung’ sederhana yang terbuat dari kayu.

Pantai Jogan

Tersembunyi di balik perbukitan kapur di kawasan geopark Gunung Sewu, ada pemandangan yang langka di Indonesia, yaitu air terjun yang langsung jatuh dari tebing ke laut. Pantai Jogan terletak di pesisir selatan Kabupaten Gunungkidul yang berhadapan langsung dengan Samudera Hindia. Berjarak sekitar dua jam perjalanan dari Kota Yogyakarta, Pantai Jogan sering dirindukan oleh wisatawan karena masih beberapa ratus meter untuk berjalan kaki dari Pantai Siung yang lebih terkenal.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Jogan Adventure (@pantai_jogan)

More on this topic

Comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

Advertisment

Popular stories