Berbagai Alasan Paylater Traveloka tidak Bisa digunakan

Related Articles

Sebagai salah satu platform jasa pemesanan tiket terbesar, traveloka telah berekspansi sangat luas. Salah satunya pada bidang jasa keuangan. Traveloka Paylater merupakan produk unggulan untuk membantu kamu sebagai pengguna Traveloka dalam bertransaksi. Simak ulasan ini apa yang harus kamu lakukan jika paylater traveloka tidak bisa digunakan!

Ada kalanya paylater kamu tidak bisa digunakan. Permasalahan seperti ini memang kerap terjadi di beberapa layanan serupa lainnya, tak terkecuali pada Traveloka Paylater. Ada beberapa pengguna Traveloka Paylater yang pernah menemui permasalahan seperti ini. Akan tetapi mereka kebingungan bagaimana cara mengatasi masalah ini.

Perbaikan Sistem

paylater traveloka tidak bisa digunakan traveloka paylater error

Update sistem Traveloka lakukan secara rutin untuk meningkatkan layanan serta keamanan. Perlu kamu ketahui, ketika sedang adanya perbaikan layanan rutin membuat kamu tidak bisa menggunakan paylater untuk sementara waktu. Ketika paylater traveloka tidak bisa kamu gunakan jangan panik, ini hanya untuk sementara saja. Biasanya hanya membutuhkan 1×24 jam semenjak perbaikan sistem mulai berjalan.

Traveloka Paylater Belum Aktivasi

Traveloka Paylater Paylater Traveloka tidak bisa digunakan

Pada beberapa kasus, pengguna panik paylater traveloka tidak bisa mereka gunakan hanya karena belum aktivasi. Mungkin kamu sudah mendaftar dan sudah mendapat approval dari Traveloka menjadi pengguna paylater, tetapi lupa akan AKTIVASI. Aktivasi seperti mengkonfirmasi ulang nomor handphone, memasukkan kode OTP ke Traveloka atau kamu belum masih belum memberikan konfirmasi data pada aplikasi Traveloka kamu.

Hal sederhana seperti ini perlu kamu perhatikan. Ke depannya ini mempercepat kamu dalam menggunakan segala akses dari Traveloka. Ini juga membuat kamu tidak perlu “kerja dua kali” untuk hal yang sama.

Transaksi Tidak Mencapai Batas Minimum

Kadang kita terlalu irit dalam penggunaan. Sehingga berakibat traveloka paylater tidak bisa digunakan. Tetapi pembayaran tersebut memiliki batas minum. Traveloka paylater memiliki batas minimum transaksi adalah Rp50.000. Kamu perlu memastikan pembayaran tersebut sudah mencapai minimum dari Traveloka paylater

Terdapat Cicilan yang Belum Selesai

Alasan terakhir kenapa traveloka paylater Anda tidak bisa digunakan adalah ini. Manusia memang tidak luput dari namanya LUPA. Bahkan ketika Traveloka memberikan notifikasi sering kita abaikan. Hingga kita lupa terdapat cicilan yang belum selesai sebelumnya. Bukannya tidak bisa menyelesaikan hanya saja LUPA. Jadi jangan mengabaikan notifikasi baik itu tenggat tempo pembayaran maupun aktivitas terakhir paylater traveloka kamu.

Menggunakan Paylater Traveloka pasti ada saja lika-likunya. Kamu tidak hanya berhati-hati tetapi perlu ingat maksimum limit penggunaan dan jatuh tempo kamu! Bagi kamu yang ingin mengetahui layanan keungana digital lainnya dapat klik disini untuk artikel lainnya.

 

 

More on this topic

Comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

Advertisment

Popular stories