Setelah rilis Juni lalu, LiNE Bank terus menarik minat masyarakat. Muncul pula banyak pertanyaan dari fans LINE perihal Bank digital yang satu ini. Sebuah pertanyaan yang sangat sederhana: bagaimana caranya top-up saldo LINE Bank? Bagaimana cara mudah top-up pulsa dan listrik di LINE Bank? Artikel ini akan mengulas secara ringkas tentang bagaimana caranya.
Tapi seperti biasa. Kalau kamu nggak terlalu suka membaca panjang-lebar, aku sudah menyiapkan video yang mungkin bisa membantu kamu untuk lebih paham. Coba simak video ini ya!
Cara Top-Up Saldo LINE Bank
Cara top-up Saldo LINE Bank sebenarnya sangat mudah. Ada dua cara, bisa saja melalui ATM dan melalui m-banking.
Kalau secara ATM cukup dengan:
- Datang ke KEB Hana Bank cabang mana pun
- Pastikan ATM yang kamu tuju memiliki fasilitas setor tunai
- Masukkan LINE Debit Card kamu ke ATM KEB Hana Bank
- Masukkan PIN kartu kamu
- Pilih menu setor tunai
- Masukkan uang yang ingin kamu masukkan dan selesaikan transaksi
Kalau dengan M-Banking Bank lain:
- Daftarkan nomor rekening LINE Bank kamu di m-banking.
- Pilih Bank Lain > KEB Hana Bank
- Lakukan transfer ke Bank lain, pilih nomor rekening LINE Bank yang baru saja kamu simpan
- Lakukan transfer. Kamu akan tetap dikenai biaya transfer ke bank lain di sini. Pertimbangkan untuk mengirim sejumlah uang sekaligus dari pada mengisinya secara bertahap.
Mudah Top-Up Pulsa di LINE Bank
Kamu bisa melakukan Top-Up dan pembayaran tagihan dengan mudah dari halaman muka LINE Bank.
- Pilih opsi Top-up/ Bills
- Pilih Pulsa/ Data
- Masukkan nomor ponsel
- Pilih untuk pembelian package/ prepaid
- Pilih nominal pembelian
- Klik Pay
- Masukkan PIN transaksi LINE Bank
- Tunggu hingga transaksi sukses
Top-Up Listrik di LINE Bank dengan Cepat
Selain top-up pulsa atau paket data, kamu juga bisa membayar tagihan listrik rumah kamu lho!
Cara top-up listrik di LINE Bank seperti ini:
- Pilih opsi Top-Up/ Bills
- Pilih Bills
- Masukkan nomor ID PLN
- Pilih nominal yang pembelian
- Klik Pay
- Masukkan PIN transaksi LINE Bank
- Tunggu hingga transaksi sukses
Penutup
LINE Bank sangat memudahkan kita untuk bertransaksi. Tapi sayangnya sejauh ini LINE Bank baru memberikan layanan top-up sebatas pulsa, paket data, dan juga listrik. Ke depannya tidak menutup kemungkinan kalau LINE Bank akan berkembang ke layanan lain.
Kalau kamu gimana? Sudah sejauh mana kamu memanfaatkan LINE Bank untuk kebutuhan sehari-hari?
Semoga benar-benar membantu ya? Atau mungkin kamu mau membagikan sedikit pengalaman saat menggunakan LINE Bank? Share di kolom komentar ya!
See you di pembahasan selanjutnya!